Friday, 27 August 2010

[greenlifestyle] peta hijau bandung

(Di posting juga di milis greenmapindonesia)
Halo kawan2...

Saat ini Bandung sedang proses untuk membuat Peta Hijau (PH) versi
cetak tematik PERSAMPAHAN.
Kami menggunakan 9 ikon saja:
1. Tempat Barang Bekas
2. Usaha Produk Hijau
3. Tempat Daur Ulang
4. Tempat Pengomposan
5. Sekolah Hijau
6. TPS Terpadu
7. Perusahaan Lingkungan
8. LSM
9. Ahli Lingkungan

Tujuan Peta tersebut adalah merangsang dan menumbuhkan peran serta
masyarakat dalam pengelolaan sampah berupa pemilahan dan 3R di skala
rumah tangga.

Karena skala pemetaan yang luas, skala Kota Bandung, maka kami akan
pecah menjadi 6 wilayah dan hasil akhirnya akan ada 6 peta. Asumsinya
orang di daerah A tidak memiliki kebutuhan utk perlu tahu tempat daur
ulang (dll) yang jauh dari tempat tinggal dia (misal di daerah F). Dan
berdasarkan luasnya skala pemetaan tersebut akhirnya hasil
brainstorming rekan2 di Bandung kita menggunakan teknologi untuk
merangsang partisipatif masyarakat utk ikut memetakan 9 ikon tsb.
Jatuhlah pilihan kami pada google map:
http://goo.gl/maps/WNmO
Silahkan di cek dan dilihat-lihat.

Dan untuk memperluas gaungnya kami pun belajar dari rekan2 PH daerah
lain yang memanfaatkan radio. Dalam waktu dekat kami akan roadshow ke
radio2 mempromosikan link google map tersebut dan mengajak aktif
masyarakat utk memetakan wilayahnya masing2.

Gimana respon dan pendapat rekan2 sekalian. Ada masukan untuk kami?

Terima kasih.

salam,
+sano+
Koord. Forum Hijau Bandung
www.forumhijaubandung.wordpress.com
--
Mohamad Bijaksana JuneroSANO
=========================
GREENERATION INDONESIA
green attitude green environment
Jalan Kanayakan D 35 Bandung
Jawa Barat - Indonesia 40135
Telp/Fax: +62 22 2500189
Email: info@greeneration.org
Web: www.greeneration.org
------------------------------
[F1RSTSERVICE]
answering your needs
www.orderfs.com

--
You received this message because you are subscribed to the Google Groups "GreenLifestyle" group - Share this email!
To post to this group, send email to greenlifestyle@googlegroups.com
To unsubscribe from this group, send email to greenlifestyle-unsubscribe@googlegroups.com
For more options, visit this group at http://groups.google.com/group/greenlifestyle?hl=id