Saturday, 17 December 2011

[greenlifestyle] Undangan - Obrolan Kamis Sore, 22 Desember 2011

FYI, ada cerita menarik nih ttg pengamatan burung2 pemangsa yg tempo
hari sedang bermigrasi ke Thailand. barangkali ada yg berminat
hadir...


---------- Forwarded message ----------
From: jshannaz@gibbon-indonesia.org
Date: Fri, 16 Dec 2011 15:36:35 +0700
Subject: Undangan - Obrolan Kamis Sore, 22 Desember 2011
To: jshannaz@gibbon-indonesia.org

Teman-teman,

Indonesia setiap tahunnya didatangi oleh jutaan tamu yang berkunjung secara
musiman, mulai dari jenis ikan, cetacean, penyu, serangga sampai jenis
burung. Tamu-tamu ini, mulai dari yang berukuran raksasa (paus) sampai yang
seukuran kuku (lebah) mengungsi dari tempat asalnya yang sedang dilanda
musim dingin, melewati berbagai iklim sampai ke wilayah Indonesia yang
hangat.

Salah satu tamu yang mudah diamati selama kunjungannya adalah jenis burung
pemangsa (raptor). Atraksi migrasi jenis burung pemangsa ini begitu memikat
perhatian para pengamat burung di berbagai negara yang dilaluinya, untuk
mengamatinya selama migrasi berlangsung.

Teman kita, Asman Adi Purwanto berkesempatan mengamati Burung-burung migran
ini di Radar Hill, Thailand, selama hampir 90 hari. Lantas, jenis-jenis apa
saja yang teramati di sana? Apakah semua jenis burung pemangsa yang tercatat
di sana, juga berkunjung ke Indonesia?

Asman akan bercerita pengalamannya di sana, termasuk cerita bekerja sama
dengan para pengamat burung Thailand dan, tak ketinggalan, berbagai jepretan
apik burung-burung pemangsa tersebut, pada hari Kamis, 22 Desember 2011,
pukul 15.30-17.30 di OASE, Kawasan CICO, Jl. Tumenggung Wiradireja 216,
Cimahpar, Bogor.

Sampai jumpa.

Salam hijau,

Yayasan Gibbon Indonesia - Jaringan Pendidikan Lingkungan

Jeni Shannaz

Mng. Progam & SDM

Yayasan Gibbon Indonesia

Kawasan CICO

Jl. Tumenggung Wiradireja No. 216

Cimahpar, Bogor 16155

Telp. +62 251 8657220 ext.23

Facs. +62 251 8650132

Website: http//www.gibbon-indonesia.org

<http://www.mitrakonservasi.co.id> www.mitrakonservasi.co.id

--
You received this message because you are subscribed to the Google Groups "GreenLifestyle" group - Share this email!
To post to this group, send email to greenlifestyle@googlegroups.com
To unsubscribe from this group, send email to greenlifestyle-unsubscribe@googlegroups.com
For more options, visit this group at http://groups.google.com/group/greenlifestyle?hl=id